[ANB705] 2024 Animasi Interaktif
Mata kuliah Animasi Interaktif ini bertujuan untuk membekali mahasiswa dengan pemahaman mendalam tentang prinsip-prinsip interaksi dalam animasi, serta keterampilan teknis dalam merancang dan mengembangkan proyek animasi interaktif yang inovatif. Mahasiswa akan diajak untuk menggabungkan elemen visual, audio, dan interaksi pengguna untuk menciptakan pengalaman animasi yang lebih dinamis dan menarik.
- Kontrak pembelajaran, pengantar mata kuliah, ringkasan materi dan proyek.
- Pengenalan animasi interaktif; pengertian, dan perbandingan dengan animasi non-interaktif.
- Konsep dasar interaksi (user input, feedback, respon).
- Prinsip-prinsip desain interaksi (usability, accessibility, engagement).
- User Interface (UI) design untuk animasi interaktif.
- User eXperience (UX) dalam animasi interaktif.
- Alur interaksi (flowchart, wireframe).
- Ujian Tengah Semester: Purwarupa (paper prototyping) dan pengujian.
- Pemrograman untuk animasi (Construct 3): Pengantar.
- Pemrograman untuk animasi (Construct 3): Event handling dan kondisi.
- Pemrograman untuk animasi (Construct 3): Repetisi dan rekursi.
- Penggunaan asset store dan library.
- Proyek animasi interaktif (1): Analisis kebutuhan dan refining purwarupa UTS.
- Proyek animasi interaktif (2): Implementasi purwarupa.
- Pengayaan teknologi interaksi (immersive).
- Ujian Akhir Semester: Presentasi karya animasi interaktif.
Terakhir diubah: Senin, 26 Agustus 2024, 09:01